![](https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEguNSK3NvWH4EMTuRG8UQLNRplYo7dFzlbJOoWK2k3DJfvzQpXVqYiGfjb-W4mJcAJOO09VXHRcLvrX_yXFgMV3Wrqg2X2CJ2s7DZpLJb1aKGAGNZSqH_SpDQzYTRLOQlroHBZK3EhPHO0/s200/rabies-rw-12-keparakan.jpg)
Dalam upaya Peningkatan Pengendalian Penyakit Zoonosa terutama penyakit Rabies dan Avian Influenza (Flu Burung) di wilayah Kota Yogyakarta, Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Pertanian Kota Yogyakarta mohon dukungan dari Bapak/Ibu Lurah se-Yogyakarta untuk menghimbau kepada semua warga yang memelihara Hewan Perantara Rabies (HPR) seperti anjing, kera dan kucing serta hewan yang dapat menularkan penyakit Avian Influenza seperti unggas untuk :
- Melakukan vaksinasi secara rutin
- Memelihara secara benar, mengkandangkan hewan peliharaannya dan tidak dilepas (diumbar)
- Menjaga kebersihan kandang dan lingkungan
Demikian, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terimakasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar