Selasa, 20 Agustus 2013

Bakso di Pertemuan RT 53

Sebagai agenda rutin tiap bulan, kembali warga RT 53 menggelar pertemuan warga. Hanya saja, pertemuan bulan Agustus 2013 kali ini sedikit berbeda dengan pertemuan-pertemuan bulan sebelumnya, karena bernuansa Syawalan.

Bertempat di rumah Bpk. H. Paidi, kegiatan dilaksanakan pada hari Selasa, 20 Agustus 2013 pukul 20.00 WIB tepat. Sdr. Taufik, selaku MC malam itu, memulai acara dengan pembacaan ayat-ayat suci Al-Quran oleh mas Yahya. Seusainya adalah sambutan Ketua RT 53 dilanjutkan sambutan Ketua RW 12. Usai sambutan-sambutan, disampaikan Hikmah Syawalan oleh ustadz Eko Amrozi. Malam itu, bapak ustadz menekankan pentingnya peningkatan ketakwaan terhadap Tuhan yang Maha Kuasa, apapun agama orang tersebut.

Setelah acara Hikmah Syawal selesai, dilanjutkan acara ramah tamah berupa santap bakso bersama-sama. “Segarrrrr”, kata salah seorang warga.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar