PEMILlHAN PEMUDA PELOPOR TINGKAT KOTA YOGYAKARTA TAHUN 2011
Diberitahukan dengan hormat bahwa Pemerintah Kota Yogyakarta cq Kantor Kesatuan Bangsa Kota Yogyakarta akan memberikan penghargaan kepada pemuda berprestasi melalui Pemilihan Pemuda Pelopor Tingkat Kota Yogyakarta. Adapun ketentuan dan syarat-syarat peserta Pemilihan Pemuda Pelopor Tingkat Kota Yogyakarta Tahun 2011 sebagai berikut :
- Warga Negara Indonesia Putra atau Putri berusia antara 16 s/d. 30 tahun pada tahun 2011.
- Penduduk Kota Yogyakarta yang dibuktikan dengan Kartu Tanda Penduduk atau Kartu Keluarga bagi yang belum berusia 17 tahun.
- Prestasi yang dicapai telah diimplementasikan paling sedikit selama 2 (dua) tahun terakhir.
- Belum pernah melakukan perbuatan tercela , melanggar hukum atau merugikan masyarakat dan lingkungan dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) dari Kepolisian (POLSEK) setempat.
- Melampirkan Surat Keterangan Sehat dari dokter atau Puskesmas setempat.
- Belum pernah menjadi Juara I Pemilihan Pemuda Pelopor Tingkat Kota Yogyakarta.
- Mengisi Formulir Isian Calon Peserta Pemilihan Pemuda Pelopor Tingkat Kota Yogyakarta, mengetahui Lurah atau Camat wilayah tempat tinggal yang bersangkutan.
- Para Pemuda Pelopor yang terpilih di tingkat Kota Yogyakarta akan mendapatkan piagam penghargaan dan bantuan uang pembinaan dari Pemerintah Kota Yogyakarta.
- Bidang kepeloporan terdiri dari 4 (empat) bidang yaitu :
- Bidang kewirausahaan
- Pendidikan
- Teknologi Tepat Guna
- Seni Budaya dan Pariwisata
Demikian pengumuman, atas perhatian, bantuan dan kerjasamanya kami ucapkan terimakasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar