Senin, 02 Mei 2011

Gerakan Sumbang Buku

Bulan Buku Jogja 2011 bertema "Ayo Sumbang Buku" akan diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Yogyakarta pada tanggal 2-17 Mei 2011. Salah satu acara dari rangkaian kegiatan tersebut adalah aksi sosial masyarakat di wilayah Kota Yogyakarta berupa "Gerakan Sumbang Buku".

Bentuk kegiatan tersebut berupa pengumpulan buku-buku dari segenap warga masyarakat di wilayah Kota Yogyakarta untuk disumbangkan lagi kepada masyarakat yang membutuhkan. Buku-buku sumbangan masyarakat supaya dapat dikumpulkan dibeberapa titik pengumpulan seperti Kelurahan, RW, TBM, RT yang dikoordinasikan oleh masing­masing kelurahan. Buku sumbangan selanjutnya akan diambil oleh Volunteer Bulan Buku Jogja 2011 di beberapa titik pengumpulan tersebut untuk diserahkan ke Bank Buku Jogja di Perpustakaan Kota Yogyakarta. Pengumpulan buku dapat dimulai edaran ini dikeluarkan dan akan diambil oleh volunteer sesuai jadwal yang ada (terlampir).

Kriteria buku adalah buku baru/tidak baru dengan kondisi fisik buku masih utuh, berisi mendidik, tidak berbau SARA maupun pornografi. Sumbangan dapat juga berupa majalah ataupun buku pelajaran yang masih relevan informasinya.

Sehubungan dengan hal tersebut, kepada para Camat, Lurah, RW, RT, Tokoh masyarakat di wilayah Kota Yogyakarta supaya berpartisipasi untuk menyukseskan kegiatan tersebut sebagai wujud kepedulian pada peningkatan budaya baca masyarakat. Hasil pengumpulan sumbangan buku akan diumumkan pada Festival Literasi Bulan Buku Jogja tanggal 17 Mei di 2011 di Perpustakaan Kota Yogyakarta.

Demikian, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan banyak terima kasih.

Catatan : Untuk warga kelurahan Keparakan (termasuk RW 12), sumbangan buku bisa dikumpulkan di kantor kelurahan Keparakan paling lambat hari Kamis, 12 Mei 2011.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar